Mengejar, tidak sama halnya dengan berlari. Mengejar berarti “ada” yang di kejar. Ada sesuatu yang membuat kita ingin berkejar-kejaran. Sejatinya, untuk mendapati apa yang dikejar maka pengejar harus lebih kuat spiritnya, kuat fisiknya, tabah hatinya, dan sabar mendapati apa yang dikejar. Kalau kita sebagai pengejar mudah putus asa lalu berhenti, maka mimpi yang terus berlari akan semakin jauh meninggalkan kita. Tapi jika anda terus bersabar berlari, mengejar mimpi anda, konsisten dalam segala ujian, dimana terkadang jalan yang anda lalui penuh duri, yakinlah dimana ada waktunya Allah SWT akan menguatkan anda, dan mimpi yang berlari akan ditundukkan oleh-Nya untuk anda. Karena anda berhak mendapatkannya. Apalah lagi, anda sudah jauh berlari meninggalkan orang-orang yang punya keinginan yang sama. Itulah saat dimana anda telah memaksimalkan segala kemampuan, dan melewati ujian-ujian-Nya dengan cara anda sendiri. Dan dikala itu, andalah sendiri yang akan merasakan manisnya, dan melu...