Skip to main content

Cara Mencari Apato di Sendai, Jepang

Mencari apato terbilang susah-susah gampang. Karena itu, kamu yang akan ke Jepang khususnya di kota Sendai agar mencari apato jauh-jauh sebelum datang ke Sendai. Sehingga kamu bisa menentukan pilihan yang tepat dan terbaik. Namun jika, terpaksa—karena sudah tiba di Jepang dan belum mendapatkan apato. Kamu bisa menggunakan jasa agen perumahan, atau dikenal fudosan, untuk dicarikan apato yang sesuai dengan tipe dan kebutuhan kamu. Namun perlu diingat, bahwa penggunaan jasa ini, tidaklah gratis. Kamu akan dikenakan biaya penggunaan jasa agen jika nantinya mereka menemukan apato yang sesuai untukmu. 

     Cara lain—mencari apato di Sendai adalah melalui internet atau perkumpulan mahasiswa di Sendai seperti PPIS (Persatuan Pelajar Indonesia di Sendai) atau KMIS (Keluarga Muslim Indonesia di Sendai). Sebab bisa jadi dari mereka—kamu bisa mendapatkan informasi yang akurat dan lebih memadai soal perumahan di kota Sendai. Sebab jika kamu beruntung, kamu bisa mendapatkan apartemen yang bisa disewa langsung ke pemilik apatonya, tanpa melalui jasa penyalur. Sehingga kamu tidak membayar iuran lebih untuk jasa agen penyalur.
     Namun telah menjadi rahasia umum bahwa menyewa apato di Jepang—terbilang ribet. Pakai sangat! Karena kamu sebagai calon penghuni, selain harus menyiapkan dokumen yang memadai, kamu juga harus menyiapkan uang yang cukup untuk membayar berbagai iuran berikut:

Uang deposit atau 手附金 tetsuke-kin
Uang deposit adalah iuran yang dibayarkan kepada pemilik apato sebagai untuk menunjukan bahwa kamu tertarik menggunakan apato si pemilik rumah dan akan menjaganya dengan baik. Uang deposit ini, biasanya dikembalikan setelah masa kontrak. Bilamana tidak ada kerusakan, atau biaya kerusakan bisa ditutupi oleh uang keamanan.

Uang keamanan atau 敷金 shiki-kin
Iuran ini, merupakan bentuk proteksi, fasilitas apato bilamana suatu waktu terjadi kerusakan yang tidak diinginkan. Misalnya dinding yang berlubang karena paku, dinding terkelupas, dll. Biaya keamanan biasanya ditagih sebanyak 1 sampai 2 kali dari jumlah sewa apato.

Uang Kunci 礼金 rei-kin
Uang kunci adalah uang yang kita bayarkan kepada si pemilik rumah sebagi sebuah tradisi lokal, tanda terima kasih kita kepada si pemilik rumah. Namun, dewasa ini ada pemilik apato yang tidak mewajibkan iuran ini. Jadi tergantung pada si pemilik rumah.

Jasa Agen atau 仲介斡旋鑢料 chukai-assenryo
Biaya ini timbul karena penggunaan jasa agen. Jadi jika kamu langsung berurusan kontrak dengan si pemilik apato. Maka tidak ada biaya ini.

Setelah kamu menyanggupi poin diatas. Kamu juga perlu mencari guarantor—sebagai orang yang akan bertanggung jawab penuh atas iuran yang ditimbulkan bilamana suatu waktu kamu tidak bisa membayar tagihan bulana apato selama masa kontrak berlangsung. Dalam artian si guarantorlah yang bersedia membayar tagihan tersebut. Ngerii! Namun, tenang—jika kamu mahasiswa, kamu siap dijamin oleh professormu. Prof di Jepang bukan sekadar pembimbing akademik, tetapi juga guarantor apato. Setelah semua terbubuhkan oleh tanda tangan calon pengontrak dan si guarantor. Barulah kita menerima kunci apato dan mengawal kehidupan baru di Sedang. Selamat ya…!
     Sementara itu, untuk iuran bulanan apato, uang kebersihan, dan tagihan yang timbul setelah pemakaian pribadi seperti—listrik, gas dan air. Dapat kamu transfer melalui rekening atau ATM Bank Jepangmu ke nomor rekening penagih. Saya sarankan, agar kamu menggunakan sistem pembayaran auto-debet. Sehingga kamu tidak repot membayar sana-sini saat tagihan memanggil.

Popular posts from this blog

Asrama Mahasiswa Universitas Tohoku, di Kota Sendai

Kali ini, saya akan mengajak kamu mengenal asrama mahasiswa internasional Universitas Tohoku di kota Sendai.   Kamu tentu tahu, bahwa asrama adalah kebutuhan yang sangat penting jika kamu mengenyam pendidikan lanjutan di Universitas Tohoku nantinya. Jadi tak ada salahnya, jika kali ini—saya mengajak kamu untuk mengenal asrama yang dipunyai oleh Universitas Tohoku. Secara umum, asrama mahasiswa internasional ini, terletak di kota sendai. Namun, letaknya terdapat di beberapa lokasi (district) yang terpisah dan berbeda antara satu dan yang lainnya. Ada asrama yang terdapat di wilayah Sanjo, Katahira, dan wilayah Higasi ( eastern Sendai). Jenis atau tipe asrama yang disediakan oleh pihak kampus juga bermacam-macam. Ada tipe keluarga ( khusus yang sudah memiliki anak ), berpasanagan ( khusus pasangan baru dan belum memiliki anak ) dan yang belum menikah—single ( hitungannya; duda, janda, laki, cewe, dan yang sudah menikah tapi tidak membawa keluarga). Jadi setiap tipe ada jatahn...

Cara Mengkonsumsi Gonad Bulu Babi Segar

Di Kepulauan Wakatobi, Panganan dari Gonad bulu babi sangat familiar. Namun di beberapa daerah lainnya, pangan gonad bulu babi tidak begitu familiar. Sehingga banyak masyarakat yang belum tahu cara mengkonsumsi gonad bulu babi segar. Karena itu, kali ini saya ingin memaparkan cara mengkonsumsi telur landak laut. Gimana sih caranya?. Pertama yuuk belajar dulu tentang morfologi tubuh dari bulu babi (Gambar 1).  Agar nantinya anda paham cara mengkonsumsi Gonad bulu babi dan cara mengolahnya dengan benar saat akan dikonsumsi. Gambar 1. Cara mengkonsumsi telur fresh bulu babi Dari gambar diatas terlihat jelas bahwa mulut (gigi) bulu babi terletak pada bagian bawah. Sementara anusnya terletak pada bagian atas. Sementara itu, gonad bulu babi juga terletak dekat dari arah anus. Karena itu, saat anda akan mengkonsumsi bulu babi segar, maka sebaiknya anda memotong cangkangng bulu babi secara horizontal pada bagian mulutnya. Agar saat anda membelah cangkannya, pisau anda tidak m...